Ikhsan Muttaqin, Santri MATQ Qoryatul Qur’an Kelas XII Matiq Selesaikan Hafalan 30 Juz

Orang yang menghafal Al-Qur’an akan mendapatkan banyak manfaat, baik bagi diri sendiri maupun bagi orang lain. Di antaranya adalah bisa meningkatkan keimanan dan ketakwaan, karena dengan menghafalkannya membuat diri lebih dekat dengan Allah ﷻ.

Hal ini karena Al-Qur’an merupakan firman Allah ﷻ yang diturunkan untuk manusia. Dengan menghafal Al-Qur’an, seseorang akan lebih memahami makna dan kandungan Al-Qur’an, sehingga akan semakin meningkatkan keimanan dan ketakwaannya kepada Allah ﷻ.

Kemudian dengan menghafal Al-Qur’an akan menjadikan pribadi yang lebih baik. Sebagaimana diketahui bersama, Al-Qur’an berisi petunjuk dan pedoman hidup yang lengkap dan sempurna. Menghafalnya akan mendorong untuk menerapkan nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupannya.

Harapan bersama agar para santri PPTQ Qoryatul Qur’an yang berhasil menuntaskan hafalan 30 juz akan menjadi pribadi lebih baik dan menjadikannya manusia beriman bertakwa. Begitupun dengan santri bernama Ikhsan Muttaqin yang tuntas setoran hafalannya.

Ikhsan Muttaqin
Ikhsan Muttaqin

Ikhsan Muttaqin adalah santri MATQ Qoryatul Qur’an kelas XII Matiq yang memerlukan waktu 2 tahun 7 bulan hingga akhirnya menyetorkan juz 27 sebagai setoran akhir disimak Ustaz Rio Maryono pada hari Kamis, 29 Februari 2024 di komplek Alasombo.

Ikhsan tentu sangat bersyukur, proses menghafalnya butuh kerja keras dan pengorbanan kini telah berbuah hasil. Kiat menghafal yang dilakukannya dengan membaca minimal 10 kali. “Berdoalah! Niscaya Allah ﷻ akan mengabulkan jika engkau berusaha, berkorban, dan istikamah,” pesannya ke teman-teman.

Ikhsan adalah santri asal Gaden RT 01 RW 06. Anak kedua dari 4 bersaudara pasangan Bapak Suprapto dan Ibu Jumarni yang terlahir di Jambi, 1 September 2006. Semoga hafalan Ikhsan jadi berkah baginya dan kedua orang tua.

Ikhsan mengaku hobinya bermain futsal dan bercita-cita menjadi ustaz dan pengusaha. Semoga Allah mudahkan menggapainya, sehingga ilmu yang dimiliki bisa lebih bermanfaat untuk umat.

Selamat, ya, Ikhsan Muttaqin, atas pencapaian hafalan 30 juz-nya. Semoga tetap istikamah dalam murajaah dan menjaga amanah hafalannya. Semoga menjadi motivasi bagi teman-teman lain yang masih berproses.

Kontributor: Ustaz Wahyu Almanda

Posting Komentar untuk "Ikhsan Muttaqin, Santri MATQ Qoryatul Qur’an Kelas XII Matiq Selesaikan Hafalan 30 Juz"