Pengambilan laporan hasil belajar dan pertemuan wali santri MITQ Qoryatul Qur’an dilaksanakan pada Jumat, 19 Desember 2025 pukul 07.30–10.00 WIB di ruang kelas.
Pembukaan oleh Ustaz Surya Adi Prasetyo, S.Pd.I. selaku MC. Dilanjutkan pembacaan ayat suci Al-Qur’an dipimpin oleh Ustaz Mu’id. Semoga dengan pembacaan ayat suci menjadikan berkah bagi pertemuan ini.
Sambutan Kepala Sekolah disampaikan oleh Ustaz Agus Tansyah, S.Pd.I. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan beberapa poin penting, antara lain arahan singkat terkait laporan kegiatan pembelajaran selama satu semester. Beliau juga menyampaikan informasi mengenai pengumpulan dana untuk pengurukan lahan yang akan digunakan sebagai lapangan sekolah.
![]() |
| Pengambilan rapor MITQ QQ |
Dalam kesempatan tersebut, Ustaz Agus Tansyah menyampaikan beberapa hal kepada wali santri, di antaranya ajakan untuk senantiasa memperbaiki kekurangan yang ada dalam diri kita.
Sekolah diharapkan dapat menjadi rumah kedua bagi putra-putri wali santri, yaitu tempat yang nyaman dan aman bagi anak-anak dalam belajar dan berkembang. Perkembangan santri kelas 1 selama enam bulan terakhir, khususnya dalam hal kemandirian di kamar mandi, alhamdulillah mengalami perubahan yang sangat baik.
Sejak awal, santri diajarkan adab bersalaman yang baik dan benar. Proses pembelajaran dirancang agar menyenangkan sehingga santri dapat belajar dengan nyaman. Santri kelas 5 dilibatkan dalam latihan mengajar di kelas 1 dan 2 sebagai bentuk pengamalan ilmu agar lebih bermanfaat.
Pengumuman santri berprestasi dilaksanakan masing-masing kelas. Wali santri diharapkan dapat terus memberikan motivasi kepada anak-anak di rumah, mengenali minat dan kecenderungan putra-putrinya, serta mengarahkan mereka sesuai dengan bakat yang dimiliki.
Penanaman nilai-nilai kebaikan dan keteladanan melalui setiap kegiatan di MITQ Qoryatul Qur’an, serta menanamkan pemahaman bahwa Al-Qur’an adalah pedoman utama dalam kehidupan.
Setelah itu, pembacaan doa dipimpin oleh Ustaz Mu’in. Barulah seusai rangkaian acara selesai, kegiatan dilanjutkan dengan pengambilan rapor santri di kelas masing-masing. Apapun hasil belajar yang diterima, orang tua diharapkan mengapresiasi setiap capaian putra-putrinya.
Kontributor: Ustazah Bella

Posting Komentar untuk "Pengambilan Rapor dan Pertemuan Wali Santri MITQ Qoryatul Qur’an"