Muhammad Fahrul Iqbal, Santri MTsTQ Qoryatul Qur’an Kelas 9B Selesaikan Hafalan 30 Juz

Ada banyak sekali kata mutiara dalam bahasa Arab yang bisa kita jadikan motivasi dalam kehidupan. Baik itu yang langsung berasal dari sabda Rasulullah, perkataan sahabat, ataupun dari renungan para penyair.

Biasanya kata mutiara atau biasa disebut mahfudzot ini diajarkan di dalam lingkup pesantren dan jarang ditemui dalam pelajaran di sekolah umum maupun madrasah. Maka dari itu, belum banyak orang yang mengenal istilah mahfudzot.

Di antara kata mutiara itu adalah Man Saara Alad Darbi Washala (مَنْ سَارَ عَلىَ الدَّرْبِ وَصَلَ) yang artinya “Siapa yang menapaki jalannya akan sampai pada tujuan”. Kata tersebut menitikberatkan pada konsistensi dan sikap istikamah, bersungguh-sungguh untuk tidak menyerah.

Kata mutiara inilah yang menginspirasi Muhammad Fahrul Iqbal, salah satu santri MTsTQ Qoryatul Qur’an kelas 9B dalam berproses menghafalkan Al-Qur’an hingga akhirnya berhasil menyelesaikan setoran ziyadah 30 juz.

Muhammad Fahrul Iqbal
Muhammad Fahrul Iqbal

Muhammad Fahrul Iqbal atau cukup dipanggil dengan Iqbal, membutuhkan waktu selama 2 tahun 10 bulan hingga akhirnya menyetorkan juz 24 sebagai ziyadah terakhir yang disimak oleh Ustaz Yusuf, pada hari Kamis, 25 April 2024 di komplek Kauman, Jatingarang.

Iqbal adalah santri yang berasal dari Turen, Karakan, Weru. Anak pertama dari 3 bersaudara pasangan Bapak Irfai Darojat dan Ibu Herlinah. Semoga selesainya hafalan ini menjadi bentuk baktinya pada kedua orang tua.

Remaja kelahiran Sukoharjo, 5 Juni 2008 ini gemar menulis, membaca, dan mengaji Al-Qur’an. Kelak dewasa ingin menjadi seorang pengusaha sukses. Semoga tercapai dan bisa menopang dakwah Islam untuk lebih maju lagi.

“Tentu saja sangat bersyukur karena bisa mencapai hafalan 30 juz,” ungkap Iqbal lega. Lalu ia menyampaikan pesan untuk teman-teman yang masih proses ziyadah, sekaligus nasihat untuk diri sendiri. “Selalu semangat dan jangan maksiat!” begitu pesannya mantap.

Akhirnya, selamat ya, Iqbal, atas pencapaiannya. Semoga Allah ﷻ mudahkan dalam menjaga hafalan itu. Jauh lebih penting, semoga diberi kekuatan untuk mengamalkan apa yang telah dihafal. Aamiin.

Kontributor: Ustaz Mas’ula Azzahid

Posting Komentar untuk "Muhammad Fahrul Iqbal, Santri MTsTQ Qoryatul Qur’an Kelas 9B Selesaikan Hafalan 30 Juz"