Puskesmas Weru Laksanakan Inspeksi Kesehatan Lingkungan (IKL) di SPPG Ngreco Qoryatul Qur’an

Puskesmas Weru melaksanakan Inspeksi Kesehatan Lingkungan (IKL) di SPPG Ngreco Yayasan Qoryatul Qur’an Kauman pada Selasa, 13 Januari 2025, mulai pukul 09.00 WIB hingga selesai.

Kegiatan ini bertujuan untuk menilai kelayakan sanitasi, perlengkapan, serta bangunan sebagai bagian dari upaya menjamin keamanan dan kesehatan lingkungan pengolahan makanan.

Kegiatan IKL ini dihadiri oleh staf SPPG Yayasan Qoryatul Qur’an Kauman, PIC Yayasan Qoryatul Qur’an Kauman, serta tim penilai IKL dari Puskesmas Weru yang terdiri atas Ibu Sugiyarti, S.K.M dan Ibu Dini Dian Nita Melati (Bidan Desa Ngreco).

Turut hadir pula unsur lintas sektor, yakni Bhabinkamtibmas Ngreco Bapak Iptu Sarwiji, Babinsa Ngreco Bapak Sertu Waluyo, serta perwakilan Pemerintah Desa Ngreco, Ibu Dra. Purwaningsih selaku Sekretaris Desa Ngreco.

Puskesmas Weru
Puskesmas Weru Laksanakan IKL ke SPPG Ngreco Qoryatul Qur'an

Rangkaian kegiatan diawali dengan penyambutan tamu undangan dan tim IKL oleh PIC Yayasan dan staf SPPG Ngreco. Seluruh peserta kemudian berkumpul di kantor SPPG untuk melakukan koordinasi awal sebelum pelaksanaan inspeksi keliling di seluruh area lingkungan SPPG.

Sebelum pelaksanaan IKL keliling, Ibu Sugiyarti, S.K.M dari Puskesmas Weru menyampaikan penjelasan mengenai pentingnya Inspeksi Kesehatan Lingkungan sebagai langkah pencegahan dini.

Beliau juga memaparkan penyebab terjadinya keracunan makanan, seperti muntah dan diare, serta solusi yang harus diterapkan agar kejadian tersebut dapat dihindari.

Setelah proses penilaian lapangan selesai, seluruh pihak kembali berkumpul di kantor SPPG untuk menerima penyampaian hasil IKL, dilanjutkan dengan kesan, pesan, dan harapan dari para tamu yang hadir.

Dalam sesi penyampaian kesan dan pesan, Sekretaris Desa Ngreco, Ibu Dra. Purwaningsih, menyampaikan apresiasi atas kesiapan SPPG Ngreco. Beliau menyatakan bahwa persiapan sudah sangat baik dan kebersihan telah terpenuhi secara maksimal.

Koordinasi dengan pemerintah desa dan dinas kesehatan dinilai berjalan kondusif. Untuk itu, beliau berharap ke depan tidak terjadi kasus keracunan, serta menekankan pentingnya ketepatan waktu, perencanaan yang matang, dan ketelitian dalam memilih bahan makanan.

IKL SPPG QQ
Proses IKL di SPPG Ngreco Qoryatul Qur'an 

Sementara itu, Babinsa Ngreco, Bapak Sertu Waluyo, menyampaikan kesan bahwa bangunan dan peralatan yang dimiliki SPPG Ngreco sudah memenuhi syarat. Beliau berpesan agar seluruh tim tetap menjaga kekompakan dan kebersihan lingkungan kerja.

Hal senada disampaikan oleh Bhabinkamtibmas Ngreco, Bapak Iptu Sarwiji, yang mengungkapkan kekagumannya terhadap kondisi SPPG Ngreco yang dinilai sangat baik, dengan membandingkan pengalaman melihat SPPG lain.

Di akhir kegiatan, Ibu Sugiyarti, S.K.M menyampaikan hasil IKL dengan penilaian seluruh aspek dinyatakan baik, dengan skor 99. Beliau berpesan agar SPPG Ngreco dapat melaksanakan IKL mandiri atau inspeksi internal secara rutin, termasuk di akhir pekan.

Ibu Sugiyarti juga menyampaikan bahwa Puskesmas Weru akan melaksanakan IKL secara berkala setiap satu bulan sekali. Harapannya, seluruh kegiatan dapat berjalan dengan baik tanpa kendala apa pun.

Menutup kegiatan, PIC Yayasan Qoryatul Qur’an Kauman, Bapak Heri Purwanto, menyampaikan bahwa seluruh persiapan telah dinyatakan siap. Beliau berharap SPPG Ngreco dapat segera mulai beroperasi karena semua persyaratan telah terpenuhi dan saat ini tinggal menunggu terbitnya Sertifikat Laik Higiene Sanitasi (SLHS).

Kontributor: Ustaz Adi Prayogo, M.Pd.

Posting Komentar untuk "Puskesmas Weru Laksanakan Inspeksi Kesehatan Lingkungan (IKL) di SPPG Ngreco Qoryatul Qur’an"